Sparkling Berry

Sparkling Berry

Bagaimana kalo kita coba buat minuman sendiri dengan bahan yang sangat mudah di dapatkan, yaitu strowbery.

Minuman yang sangat segar dan sejuk dimimun dingin-dingin dalam kondisi udara yang panas pasti maknyus banget deh.

Betapa sejuk dan segarnya ketika kondisi siang, capai habis bekerja, atau habis berolahraga atau bahkan habis berbelanja terutama bagi ibu-ibu begitu sampai di rumah minum buat sendiri yaitu sparkling berry. Wah sudah pasti terasa di hati, pikiran jadi segar dan fress kembali. Setelah itu siap beraktifikas kembali.

Jadi buat sahabat RMKS dan pembaca yang budiman buat minuman sparkling berry itu sangatlah mudah kok. Jangan takut ngga bisa, yang penting mau berusaha buat saja dirumah.

Nah sekarang, Yuk kita intip bagaimana cara buatnya di bawah ini.

Sparkling Berry

Bahan Sparkling Berry :
  • 500 gram strawberry
  • 300 gram gula pasir
  • 1 buah jeruk nipis
  • 4 kaleng air soda
  • 300 ml air
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat Sparkling Berry :
  1. Potong strawberry setebal kurang lebih 0.5 cm. Rebus bersama air, gula dan jeruk nipis hingga mendidih.
  2. Kecilkan api lalu biarkan hingga mengental sekitar 20-30 menit, sirup ini bisa disimpan didalam botol lalu dimasukan ke dalam kulkas ketika tidak dipakai
  3. Isi gelas masing-masing dengan sekitar 50 ml sirup strawberry lalu tambahkan air soda dan es batu
  4. Hias dengan strawberry utuh pada pinggir gelas, sajikan

Semoga bermanfaat.

Baca artikel lainnya :



RMKS (ResepMakaKuSuka.Com)

0 komentar

Berita

Kuliner

Lihat Video

Resep Ikan dan Seafood